SMPN 9 Makassar Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Sebagai Bentuk Refleksi Menuju Karakter Profil Pelajar Pancasila.
Makassar - UPT SPF SMPN 9 Makassar menyelanggarakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW pada hari Jumat tanggal 14 bulan 10 tahun 2022. Kegiatan ini mengambil tema “Mari Jadikan Maulid Nabi Muhammad SAW Sebagai Kesempatan untuk Refleksi Diri Menuju Karakter Profil Pelajar Pancasila“. Kegiatan ini dihadiri oleh kepala sekolah, guru, staf TU, dan siswa SMPN 9 Makassar, serta beberapa tamu undangan. Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua Panitia, Adiningrat Putra Zainal,S.Pd.I.,Lc dalam wawancara bahwa kegiatan ini merupakan bagian dan proses pembelajaran dalam meneladani Nabi,"kami berproses dan tentu upaya ini sebagai bentuk komitmen sekolah dalam menguatkan karakter siswa yang terintegrasi dengan nilai-nilai pancasila,"ungkapnya (14/10/22)
Peringatan Maulid
1444 H ini berjalan lancar dimulai sejak pukul 08.00 pagi di lapangan SMPN 9
Makassar. Kegiatan dimulai dengan Tadarrus Al Quran oleh Almira, siswa kelas
VII.9 Kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh ketua panitia, Adiningrat Putra
Zainal, S.Pd.I, LC. Dalam sambutannya, Adiningrat mengucapkan terima kasih pada
semua pihak yang terlibat dalam kegiatan maulid. Selain itu, Adiningrat juga
menyerahkan piagam penghargaan kepada eks ketua Rohis SMPN 9 Makassar. “Ucapan terima kasih bnyak kepada kepsek dan smua elemen yang
sudah terlibat dalam pelaksanaan kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad
Shalallahu alaihi wa Sallam dan dikesampatan yang singkat itu juga saya memohon
izin memberikan Piagam penghargaan kepada eks.ketua Rohis Ikhwan (Muh.Andy
Reski) dan eks. Ketua rohis Akhwat (Nuraeni) atas prestasi, dedikasi yang
diberikan selama mejabat di kepengurusan rohis periode 2021-2022 semoga
generasi rohis berikutnya bisa mengikuti jejak-jejak mereka” ungkapnya.
Sementara itu, Hj.Nirmaladewi, S.Pd., M.Pd, selaku Kepala UPT SPF SMPN 9 Makassar dalam sambutannya mengatakan bahwa peringatan Maulid ini bertujuan untuk mengingat sejarah Rasulullah dan pengorbanannya yang patut diteladani, beliau juga berharap kegiatan ini menjadi bagian dari mengimplementasikan Kurikulum Merdeka.“ Tujuan kita memperingati Maulid nabi Muhammad SAW, untukk kita mengingat kembali sejarah Rasulullah dengan seluruh pengorbanannya pada masa jahilillah , keteladanan ini yang patut dipahami peserta didik agar memiliki karakter yang tidak mudah menyerah mampu mengatasi permasalah yang dihadapinya sebagai wujud kemandirian. Ini adalah bagian mengimplementasikan Kurikulum Merdeka yang berbasis pada pembelajaran intrakurikuler yang beragam. Sehingga peserta didik memiliki cukup waktu untuk mendalami konsep dan memperkuat kompetensinya” jelasnya.
Dalam tausiahnya, Ust.Riswan Da’I, S.Sos., M.A., juga memaparkan mengenai karakter Nabi Muhammad SAW yang
patut diteladani. Ust.Ridwan menutup tausiah hikmah maulid dengan memimpin doa.
Kegiatan maulid ini ditutup dengan penampilam Qasidah oleh anggota Rohis
SMPN 9 Makassar.
Penulis : Syamsuriani,S,Pd
Editor: Faisal Hidayat,S.Pd
Komentar
Posting Komentar